Cek Fakta: Meteor Dikabarkan Jatuh di Karawang, Simak Faktanya

- 11 Mei 2020, 17:26 WIB
ILUSTRASI meteor menghantam Bumi.*
ILUSTRASI meteor menghantam Bumi.* /THE INDEPENDENT/

PIKIRAN RAKYAT - Muncul video di platform media sosial Twitter yang diakui berisi rekaman benda mirip meteor jatuh ke bumi.

Dalam keterangan dalam unggahan video itu, disebutkan meteor jatuh di beberapa tempat yaitu Karawang, Surabaya, Madura, dan Papua.

Berdasarkan penelusuran Pikirarakyat-Depok.com, Kepala Lapan (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional) Thomas Djamaludin memastikan video yang beredar dan disebut berisi rekaman meteor jatuh adalah video suntingan.

Thomas mengatakan, video itu juga telah disunting dengan beberapa versi dan dengan narasi berbeda.

Baca Juga: Provokator Tawuran Berujung Maut di Depok Diringkus, Polisi: Kabur ke Jakarta

“Itu sudah dimodifikasi, itu editan. Karena, saya sudah dapat informasi bahwa ada versi bahasa Inggrisnya," kata Thomas, Sabtu 9 Mei 2020.

Thomas mengakui, dia juga pernah menerima informasi soal video serupa dalam waktu dan lokasi berbeda.

"Saya terima informasi pertama kali dengan video yang sama di Merauke, kemudian ada lagi yang mengirim video yang sama di Aceh, ada lagi yang mengirim dengan video yang sama di Jawa Timur, macam-macam," tuturnya.

Sementara itu, narasi dalam video itu menyebut bahwa video itu diambil di Sidosermo, Surabaya.

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x