Cek Fakta: Jokowi Dikabarkan Mengaku Gagal Memimpin Negara

- 4 Juli 2020, 10:00 WIB
Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo. /Antara/Sigid Kurniawan/

PR DEPOK - Beredar narasi di media sosial yang menyebut Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa dia gagal memimpin negara.

Artikel narasi itu diberi judul “Jokowi Akui Gagal Pimpin Negara!” dan “Jokowi Akui Gagal Pimpin Negara” dan dimuat di salah satu media online.

Berdasarkan hasil penelusuran, narasi bahwa Jokowi mengakui gagal memimpin negara berdasarkan adalah narasi salah.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari situs yang dikelola Mafindo, kedua artikel itu dibagikan pengelola akun Gubernur Indonesia (fb.com/gubener) pada 30 Juni 2020 dan 1 Juli 2020.

Faktanya, pernyataan itu bukanlah pernyataan Jokowi.

Baca Juga: Tertarik Terjun jadi Youtuber? Simak dan Lakukan Tips Berikut Ini untuk Hasilkan Uang

Pernyataan itu merupakan opini dari analis politik Pangi Syarwi Chaniago. Opini itu merupakan respons atas kemarahan Jokowi kepada para menterinya yang tidak responsif dalam menangani pandemi Covid-19.

“Yang dipertontonkan di ruang publik ibarat ‘menepuk air di dulang, terpercik muka sendiri’. Ini adalah dagelan politik yang sedikit agak memalukan, pada saat yang sama sebetulnya presiden mengkonfirmasi/membuat pengakuan atas kegagalannya dalam memerintah/memimpin lewat kinerja menterinya yang inkompeten,” ujar Pangi pada 30 Juni 2020.

Dalam artikel itu, situs wartarakyat.co menulis bahwa mereka melakukan penyaduran dari artikel yang dimuat gelora.co. Namun, judul asli artikel yang termuat di Gelora.co telah diubah oleh pengelola wartarakyat.co. Judul asli artikel tersebut adalah “Voxpol: Jokowi Akui Gagal Pimpin Negara”.

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko

Sumber: Mafindo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x