Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 16 Online 2021, Dibuka Hingga 28 Maret 2021

- 25 Maret 2021, 17:13 WIB
Program Kartu Prakerja Gelombang 16 Sudah Dibuka
Program Kartu Prakerja Gelombang 16 Sudah Dibuka /Instagram @prakerja.go.id/

PR DEPOK – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 telah dibuka mulai Kamis, 25 Maret 2021 hingga Minggu, 28 Maret 2021.

Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 dibuka untuk kuota sebanyak 300.000 peserta penerima.

"Gelombang 16 akan dibuka siang ini jam 12.00 WIB dengan kuota 300.000. Dengan demikian genaplah target kami untuk merekrut 2,7 juta di semester I tahun 2021," ujar Louisa, seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari ANTARA.

Baca Juga: Anggota Dewan Digerebek Polisi Usai Berjudi di Gedung DPRD Rote Ndao

Sebelumnya, pemerintah menargetkan Kartu Prakerja akan diberikan sebanyak 2,7 juta peserta sampai dengan semester I pada 2021 dengan anggaran sebesar Rp10 triliun.

Melalui program Kartu Prakerja Gelombang 16, peserta yang lolos menjadi peserta akan mendapatkan bantuan uang insentif senilai Rp2,4 juta yang akan disalurkan dalam 4 kali pencairan, dengan masing-masing pencairan sebesar Rp600.000.

Peserta juga bisa mendapatkan uang tambahan sebesar Rp150.000 yang didapatkan setelah melakukan 3 kali survei dari manajemen Kartu Prakerja.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16 Dibuka, Penyelenggara Akan Cabut Kepesertaan Bila Lakukan Hal Ini

Selain uang tunai, peserta juga mendapatkan uang senilai Rp1 juta. Namun, uang ini tidak bisa dicairkan, dan khusus untuk membeli pelatihan yang ada di program Kartu Prakerja Gelombang 16.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: prakerja.go.id ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x