Sri Mulyani Dinilai ‘Mendadak’ Syariah karena Kepepet, Bang Arief: Jangan Sampai Umat Islam Kembali Di-prank

- 10 April 2021, 14:29 WIB
Doktor Sosiologi dari Universitas Indonesia, Arief Munandar.
Doktor Sosiologi dari Universitas Indonesia, Arief Munandar. /Tangkapan layar YouTube Bang Arief.

PR DEPOK – Sosiolog Arief Munandar mengemukakan pendapatnya terkait pernyataan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani.

Sebelumnya diberitakan, Sri Mulyani mengakui bahwa ekonomi dan keuangan syariah bisa memulihkan kondisi ekonomi Indonesia yang tertekan akibat pandemi Covid-19.

Sri Mulyani menilai bahwa ekonomi dan keuangan syariah harus turut berkontribusi dalam pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga: Kata Refly Soal SBY Daftarkan Merek Demokrat Atas Nama Pribadi: Justru Makin Tunjukkan Personalisasi Parpol

Menurutnya, hal tersebut dilakukan demi memulihkan kondisi Indonesia, baik dari sisi ekonomi maupun sosial.

“Ekonomi dan keuangan syariah itu penting tapi tidak terpisah pada keseluruhan ekonomi, tidak eksklusif. Harus dipikirkan bagaimana kontribusi ekonomi syariah dalam pemulihan kita,” ujar Sri Mulyani.

Menanggapi pernyataan Sri Mulyani, Arief Munandar mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi tentunya harus mendapatkan dukungan dari rakyat.

“Usaha untuk mencapai pertumbuhan 7 persen itu kan enggak mungkin bisa berlangsung dengan mulus ya, kalau tidak mendapat dukungan seluruh rakyat."

Baca Juga: Bentuk Pasukan Khusus Pengawal Menhan, Abdillah Toha: Prabowo Tak Mau Kalah dengan Presiden dan Paspampersnya

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: YouTube Bang Arief


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x