Alumni Kartu Prakerja Bisa Dapat Bantuan hingga Rp10 Juta, Simak Cara Ajukannya dengan E-Form BNI Prakerja

- 20 Mei 2021, 18:45 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja.
Ilustrasi Kartu Prakerja. /Instagram/ @prakerja.go.id.

PR DEPOK – Alumni Kartu Prakerja berpeluang mendapatkan kembali bantuan mencapai Rp10 juta untuk tambahan modal usaha.

Bantuan tersebut diberikan oleh PT Bank Negara Indonesia (BNI) melalui pembiayaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) super mikro.

Sebelumnya, pihak BNI telah menawarkan bantuan pembiayaan KUR super mikro kepada 13.525 alumni Kartu Prakerja hingga awal April 2021.

Baca Juga: Ungkap Kondisi Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Saat Ini, Krisdayanti: Dia Sudah Kembali Normal Aktivitas

Para alumni Kartu Prakerja tersebut merupakan peserta Kartu Prakerja yang telah masuk dalam jaringan digitalisasi BNI dan mendapatkan pesan WhatsApp berisi link pengajuan KUR super mikro BNI.

Bagi alumni Kartu Prakerja yang ingin mendapatkan bantuan mencapai Rp10 juta tersebut, pengajuan yang harus dilakukan cukup mudah.

GM Divisi Bisnis Usaha Kecil 2 BNI, Bambang Setyatmojo menjelaskan, alumni Kartu Prakerja hanya tinggal menekan link yang ada pada pesan WhatsApp yang dikirim BNI tersebut dan mengisi e-form KUR digital.

“Cukup mengisi tiga pertanyaan yaitu nomor handphone, bidang usaha, dan omset. Kemudian petugas BNI akan melakukan follow up,” ujar Bambang, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari ANTARA.

Baca Juga: Muhammadiyah Sebut Hendropriyono Bukan Negarawan, Yan Harahap: Sudah Pasti, Bukan

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA eform.bni.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x