Wishnutama Dorong Industri Media Bisa Lebih Kompetitif di Era Digital

- 29 Februari 2020, 10:49 WIB
MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.*
MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.* /Kemenparekraf/

PIKIRAN RAKYAT - Dewasa ini teknologi digital terus berkembang dari waktu ke waktu, seiring meningkatnya kebutuhan dan permintaan pasar serta masyarakat.

Berbagai aplikasi dan digital multimedia dengan mengandalkan sistem jaringan internet untuk mengakses berbagai informasi, pun semakin banyak tersedia.

Di era digital seperti sekarang, media menjadi salah satu industri yang paling cepat terpengaruh dengan kemajuan internet.

Jika dahulu masyarakat menonton, mendengar, dan membaca berita melalui televisi (TV), radio, dan media cetak, sekarang semuanya telah berubah. Semua informasi dapat diakses melalui ponsel pintar melalui jaringan internet.

Baca Juga: Damkar Depok Miliki Mobil Edukasi untuk Kenalkan Mitigasi Bencana sejak Dini 

Sebagai generasi yang melek teknologi, peran generasi milenial sangat dibutuhkan dalam perkembangan industri media massa di Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio akan mendorong media sebagai salah satu industri kreatif untuk bisa bersaing di era digital.

Seperti yang dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari situs resmi kementerian pariwisata, Wishnutama mengatakan bahwa kehadiran media cetak, online, dan televisi yang ada sekarang ini perlu bersinergi dengan platform digital serta meningkatkan daya saingnya dalam bidang industri kreatif.

"Untuk mewujudkan daya saing media sebagai industri kreatif, perlu ditetapkan sebuah sistem pengukuran yang disepakati oleh para pihak terkait.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x