BSU 2022 Cair Berapa Tahap? Login bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk Cek Daftar Penerima BLT Subsidi Gaji

- 23 September 2022, 07:53 WIB
Ilustrasi. Simak penjelasan jumlah tahap pencairan BSU 2022 beserta cara cek daftar penerima BLT Subsidi Gaji Rp600.000.
Ilustrasi. Simak penjelasan jumlah tahap pencairan BSU 2022 beserta cara cek daftar penerima BLT Subsidi Gaji Rp600.000. /Pixabay.

PR DEPOK - BSU 2022 cair berapa tahap? Simak penjelasannya beserta cara cek daftar penerima BLT Subsidi Gaji Rp600.000 melalui link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 atau BLT Subsidi Gaji Rp600.000, seperti diketahui sudah mulai diberikan kepada para pekerja sejak tanggal 12 September 2022.

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, untuk penyaluran BSU 2022 ini masih dilakukan melalui Himpunan Bank Negara (Himbara), yakni BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BSI.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Aries, Taurus, dan Gemini, 23 September 2022: Kesabaranmu Menuai Manfaat

Rencananya, BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji Rp600.000 akan cair secara bertahap dengan jumlah penerima total sebanyak kurang lebih 5,6 juta pekerja.

Adapun BSU 2022 tahap 1 akan cair kepada 4,36 juta orang. Data penerima BLT Subsidi Gaji bisa dicek melalui kanal resmi yang disediakan pemerintah, salah satunya di bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Sementara untuk penyaluran BSU 2022 tahap 2, saat ini statusnya masih menunggu hasil verifikasi dan validasi data dari calon penerima BLT Subsidi Gaji dari Kementerian ketenagakerjaan.

Baca Juga: Bansos PBI JK Hanya Cair untuk Nama-nama Ini, Cek Penerima di Link Resmi Kemensos

Diketahui, Kemnaker telah menerima data calon penerima BSU 2022 tahap 2 dari BPJS Ketenagakerjaan sejumlah 2 juta lebih.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x