Cek Syarat Penerima BSU 2022 Tahap 2 yang Sedang Cair

- 27 September 2022, 07:56 WIB
Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022.
Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022. /Kemnaker

PR DEPOK – Masyarakat yang berhak bisa segera terima Bantuan Sosial Upah atau BSU 2022 tahap 2 yang sedang cair.

Masih ada kesempatan bagi Pekerja atau buruh yang terkena PHK untuk menerima BSU 2022 tahap 2 ini.

Simak artikel ini hingga selesai agar lebih jelas mengenai pencairan BSU 2022 tahap 2 senilai Rp600.000.

Baca Juga: Cara Mencairkan BLT BBM 2022 di Kantor Pos, Cukup Bawa Dokumen Ini Uang Bansos Masuk Kantong

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari kemnaker.go.id, Kementerian Ketenagakerjaan telah memproses pencairan Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 bagi pekerja/buruh.

Jika mengacu pada pelaksanaan BSU pada tahun-tahun sebelumnya, BSU 2022 ini juga dicairkan secara bertahap.

Sekjen Kementerian Ketenagakerjaan Anwar Sanusi melalui siaran pers Biro Humas Kemnaker, Jumat, 9 September 2022 mengungkapkan pencairan dana BSU tahap 1 bagi 4,36 juta orang pekerja/buruh dengan anggaran mencapai Rp 2,61 Triliun sudah diproses.

Baca Juga: Cara Cek Penerima PKH 2022 Tahap 3 Online untuk Cairkan Bansos Rp750.000

Dana tersebut diteruskan kepada Bank Himbara selaku Bank Penyalur melalui KPPN untuk selanjutnya disalurkan kepada para penerima BSU tahap 1.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x