Berapa Jumlah Dana BPNT Kartu Sembako November 2022? Simak Informanya, Lengkap dengan Cara Cek Nama Penerima

- 28 November 2022, 18:55 WIB
Begini cara cek nama penerima BPNT sembako November 2022 Online.
Begini cara cek nama penerima BPNT sembako November 2022 Online. /Tangkapan layar cekbansos.kemensos

PR DEPOK - Informasi mengenai berapa jumlah dana bantuan di BPNT Kartu Sembako November 2022, yang lengkap dengan cara cek nama penerimanya secara online di situs resmi Kemensos, bisa Anda simak selengkapnya disini.

Melalui Kementerian Sosial (Kemensos), Pemerintah Indonesia masih menyalurkan beberapa program bantuan sosial seperti PKH, BLT BBM, PBI JK, hingga BPNT Kartu Sembako, pada bulan November 2022.

Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Kartu Sembako ini, bertujuan untuk membantu meringankan beban biaya bulanan kebutuhan pokok rumah tangga masyarakat kurang mampu di Indonesia.

Baca Juga: Bansos Rp900.000 Sedang Cair, Cek Penerima Secara Online Pakai HP di cekbansos.kemensos.go.id

Terkait besaran dana yang disalurkan, Kemensos yang bekerjasama dengan Pemerintah Indonesia, menyalurkan dana bantuan senilai Rp200.000 per bulan untuk program BPNT Kartu Sembako.

Bagi masyarakat yang ingin menjadi salah satu penerima BPNT Kartu Sembako, masyarakat diharuskan terdaftar atau mendaftarkan data dirinya dalam DTKS Kemensos, yang bisa dilakukan secara online atau secara langsung (offline).

Bila masyarakat sebelumnya sudah terdaftar di sistem DTKS Kemensos, masyarakat hanya tinggal melakukan cek nama penerima BPNT Kartu Sembako melalui situs resmi Pemerintah di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Info Loker Wilayah Jakarta Timur untuk SMA/SMK Perhotelan, Simak Deskripsi Pekerjaannya

Sedangkan, untuk pendaftaran DTKS Kemensos secara langsung, masyarakat bisa langsung melalui Dinsos (Dinas Sosial), Kecamatan/Kelurahan, RT/RW sesuai dengan domisili Anda.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x