BPNT 2023 Februari Bakal Cair Berapa? Intip Nominal dan Cara Cek Nama Penerima Bansos di Sini

- 29 Januari 2023, 21:49 WIB
Ilustrasi - Intip bocoran nominal BPNT 2023 Februari beserta cara cek nama penerima bansos di sini.
Ilustrasi - Intip bocoran nominal BPNT 2023 Februari beserta cara cek nama penerima bansos di sini. /ANTARA

PR DEPOK – Artikel ini akan menyajikan informasi mengenai nominal Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2023 yang akan cair di bulan Februari.

Pemerintah dikabarkan akan kembali menyalurkan BPNT kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan di bulan Februari mendatang.

Sesuai dengan mekanisme yang berlaku, BPNT ini cair kepada masyarakat sebesar Rp2,4 juta per tahun yang dapat dicairkan setiap bulan sebesar Rp200.000.

Baca Juga: Mau Dapat BPNT 2023? Penuhi Syarat Ini untuk Bisa Mencairkan Bantuan Rp200.000

Itu artinya, BPNT di bulan Februari nanti diperkirakan akan kembali cair kepada masyarakat sebesar Rp200.000.

Untuk menjadi penerima bansos BPNT ini, masyarakat perlu mengetahui semua syarat yang telah ditetapkan pemerintah.

BPNT ini hanya akan disalurkan kepada masyarakat yang tergolong rentan miskin dan bukan merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Selain itu, calon penerima BPNT wajib terdaftar terlebih dahulu di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos agar terdata di data milik pemerintah sebagai penerima bansos.

Baca Juga: BLT Ibu Hamil 2023 Sedang Cair, Pastikan Kamu Penuhi Syarat Ini untuk Bisa Dapatkan Bantuan Rp3 Juta

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x