PKH 2023 Tahap 1 Masih Cair Bulan Ini, Ambil Uang Tunai hingga Rp750.000 di 2 Tempat Berikut

- 19 Maret 2023, 15:40 WIB
PKH 2023 periode tahap 1 cair berupa uang tunai hingga Rp750.000, segera ambil bansos di 2 tempat ini.
PKH 2023 periode tahap 1 cair berupa uang tunai hingga Rp750.000, segera ambil bansos di 2 tempat ini. /Twitter @KemensosRI

Terakhir bagi masyarakat kategori lansia dan penyandang disabilitas akan mendapatkan PKH secara door to door atau Kantor Pos mendatangi langsung rumah masyarakat.

Masyarakat dapat melakukan cek nama penerima PKH terlebih dahulu secara online di link cekbansos.kemensos.go.id sebelum mencairkan bantuan ini di Kantor Pos atau bank Himbara.

Dengan melakukan cek nama penerima, masyarakat dapat mengetahui apakah namanya terdaftar sebagai penerima PKH atau tidak.

Berikut langkah-langkah untuk melakukan cek nama penerima PKH dengan login di link cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: 4 Manfaat Musik Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mengurangi Depresi

- Login di link cekbansos.kemensos.go.id menggunakan browser di HP masyarakat, salah satunya Google.

- Masyarakat perlu mengisi data wilayah tempat tinggal mulai dari Provinsi, Kota/Kabupaten, Kecamatan, dan Desa.

- Masyaakat juga perlu memasukkan nama lengkap sesuai dengan nama yang tertera pada KTP.

- Cek kode verifikasi captcha yang didapatkan, kemudian ketik ulang kode tersebut di kotak pengisian yang telah disediakan.

Baca Juga: Siapa Penerima Bansos PKH 2023 Tahap 1 Sebesar Rp750 Ribu? Ini Penjelasan dan Cara Cek Lewat HP

Halaman:

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x