BLT Balita 2023 Cair Rp750.000, Cek Status Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id

- 23 Maret 2023, 21:27 WIB
Ilustrasi penerima BLT Balita 2023.
Ilustrasi penerima BLT Balita 2023. /Freepik/

PR DEPOK - Saat ini, Bantuan Langsung Tunai atau BLT Balita 2023 senilai Rp750.000 sedang dicairkan. Segera cek status penerima bansos PKH tersebut di cekbansos.kemensos.go.id.

Program BLT Balita merupakan salah satu upaya pemerintah untuk membantu keluarga yang kurang mampu, khususnya bagi balita yang membutuhkan perhatian khusus dalam memenuhi kebutuhan gizinya.

Penerima BLT Balita tersebut berasal dari keluarga yang yang kurang mampu serta terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Ini Tandanya Ditetapkan sebagai Penerima PKH Anak Sekolah, Akses Link cekbansos.kemensos.go.id

Penerima bantuan BLT Balita ini akan menerima dana sebesar Rp750.000 per tahap, dan dana tersebut akan disalurkan empat kali dalam satu tahun.

BLT Balita adalah satu dari tujuh kategori bantuan dana untuk penerima dari Program Keluarga Harapan (PKH) yang diselenggarakan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Selain BLT Balita, terdapat juga bantuan PKH lainnya, seperti BLT ibu hamil, lansia, penyandang disabilitas, siswa SD, SMP, dan SMA.

Baca Juga: Menu Sahur Ramadhan 2023: Resep dan Cara Membuat Sop Bakso Sosis, Sehat dan Lezat!

Proses pengecekan status penerima BLT Balita dapat dilakukan melalui laman cekbansos.kemensos.go.id.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x