PR DEPOK - KLJ salah satu bansos yang sangat diandalkan oleh warga DKI, untuk mendapatkan hidup yang layak. KLJ disalurkan rutin setiap bulan oleh Dinsos DKI Jakarta kepada kalangan Lansia.
Diketahui, penyaluran KLJ baru saja berakhir untuk bulan September 2024 dan masyarakat pun mulai menanyakan kapan bantuan akan diterima lagi.
KLJ diperkirakan akan disalurkan lagi di bulan Oktober 2024 tetapi, itu bisa saja meleset karena penyaluran baru saja berakhir.
Baca Juga: Syarat Terbaru dan Cara Daftar Bansos KLJ Lansia Bulan Oktober 2024
Menurut pengalaman, jika benar akan cair di Oktober 2024 maka akan disalurkan di awal atau menjelang akhir bulan bersamaan dengan KAJ dan KPDJ.
Namun, jika tidak cair ada kemungkinan karena Dinsos DKI Jakarta masih menyalurkan bantuan untuk periode sebelumnya atau dananya yang belum siap cair kepada masyarakat.
Jadi, bisa disimpulkan warga DKI belum tentu akan mendapatkan KLJ di bulan Oktober 2024. Apakah akan cair lagi atau tidak di bulan Oktober 2024 ini karena beberapa alasan atau lain hal.
Hal tersebut berlaku untuk penerima lama dan baru bantuan PKD dari KLJ (Kartu Lansia Jakarta).