Gaga Muhammad Divonis Penjara 4 Tahun 6 Bulan, Kuasa Hukum Mengaku Belum Putuskan untuk Ajukan Banding

- 19 Januari 2022, 11:10 WIB
Gaga Muhammad menjalani persidangan pada Senin, 10 Januari 2022.
Gaga Muhammad menjalani persidangan pada Senin, 10 Januari 2022. /Instagram @ririyns_

PR DEPOK - Terdakwa sekaligus mantan kekasih Laura Anna divonis 4,5 tahun penjara dalam sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

Menurut Majelis Hakim, Gaga Muhammad terbukti melakukan tindak pidana sesuai dakwaan yang dilayangkan Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Selain hukuman penjara, Gaga Muhammad juga dijatuhi denda Rp10 juta.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahap 1 Bulan Januari Tahun 2022 untuk Dapat Bantuan Rp3 Juta

Saat membacakan putusan, Hakim Ketua Lingga Setiawan mengatakan jika Gaga Muhammad tidak membayar denda, maka dia harus menjalani masa kurungan tambahan selama dua bulan.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara, usai menerima vonis tersebut, kuasa hukum Gaga Muhammad mengaku belum memutuskan unjuk mengajukan banding.

Sebelumnya, Gaung Sabda Alam Muhammad atau Gaga Muhammad dituntut hukuman penjara 4 tahun 6 bulan dan denda Rp10 juta atas kasus kecelakaan yang menyebabkan selebgram Laura Anna lumpuh hingga meninggal dunia.

Baca Juga: Sindir Arteria Dahlan Soal Kajati Berbahasa Sunda, Mustofa: Jadi Takut Pakai Bahasa Jawa Sama Temen di Senayan

Gaga Muhammad didakwa melanggar Pasal 310 Ayat 3 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x