Merebaknya Penyebaran Virus Corona di Dunia, Rangkaian Konser Reuni The Pussycat Dolls Kena Imbasnya

- 21 Maret 2020, 13:34 WIB
GIRL Group, The Pussycat Dolls.*
GIRL Group, The Pussycat Dolls.* /Twitter @pussycatdolls/

PIKIRAN RAKYAT - Pembatalan konser reuni salah satu Girl Group asal Amerika Serikat, The Pussycat Dolls harus terjadi sebagai langkah antisipasi mencegah penyebaran virus corona.

Sedianya konser reuni tersebut digelar di Inggris, pada April bulan depan dan terpaksa untuk menjadwal ulang seluruh rangkaian konsernya.

Keputusan pembatalan tersebut terjadi setelah Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson mengimbau kepada masyarakat Inggris untuk melakukan social distancing di tengah merebaknya penyebaran virus corona di negaranya.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Metro, kabar pembatalan konser reuni itu disampaikan langsung oleh salah satu personel The Pussycat Dolls yaitu Ashley Roberts melalui unggahan di akun Instagramnya @iamashleyroberts.

Baca Juga: Alat Rapid Test Covid-19 Masih Minim, Ridwan Kamil: Diutamakan Orang Dekat Pasien Positif 

Dalam unggahan tersebut, dirinya mengungkapkan kesedihannya atas pembatalan konser reuni yang akan digelar di Inggris dan Irlandia.

“Baik Doll Lovers, Mengikuti saran dari pemerintah setempat, dengan rasa sedih kami mengumumkan bahwa kami akan menunda tur bulan depan. Kami patah hati karena tidak dapat tampil di Inggris dan Irlandia,” katanya dalam narasi di unggahan tersebut.

Namun, dirinya tetap mendukung keputusan yang ditempuh oleh Pemerintah Inggris dalam upaya mencegah penyebaran virus yang diduga berasal dari salah satu pasar di Wuhan, Tiongkok tersebut.

“Tetapi keselamatan dan kesehatan para penggemar kami tentu saja menjadi prioritas pertama kami,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Metro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x