BREAKING NEWS Glenn Fredly Meninggal Dunia, Sejumlah Seniman Turut Berduka

- 8 April 2020, 20:14 WIB
GLENN Fredly.*/INSTAGRAM
GLENN Fredly.*/INSTAGRAM /

PIKIRAN RAKYAT - Kabar duka datang dari salah satu pemusik ternama Indonesia, Glenn Fredly.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter @Billboard_INA, Glen dikabarkan telah meninggal dunia hari ini, Rabu 8 April 2020 pukul 18.00 di Jakarta Selatan.

Kabar duka tersebut dikonfirmasi langsung oleh penyanyi sekaligus dokter, Tompi. Glenn yang baru saja dikaruniai putri bersama Mutia Ayu, menghembuskan nafas terakhirnya di usianya yang telah menginjak 44 tahun.

"Berita duka kembali datang di dunia musik Indonesia. @GlennFredly meninggal dunia hari ini, Rabu, 8 April 2020. Ia menghembuskan nafas terakhir di usianya yang ke-44 tahun. Kabar duka ini dikonfirmasi oleh Tompi. Terima kasih untuk semua karyamu. Selamat jalan, Glenn Fredly," cuit akun Twitter @Billboard_INA.

Baca Juga: Veteran Perang Dunia II Asyik Menari Diiringi Lagu Justin Timberlake 

Sejumlah seniman Indonesia turut mengungkapkan duka cita, beberapa justru terkejut sebab kabar duka ini datang begitu tiba-tiba.

Sebagaimana diungkapkan penulis sekaligus sutradara Ernest Prakasa.

"Glenn Fredly. No. Please no," cuit Ernest melalui akun twitternya @ernestprakasa tepat setelah kabar duka terkait mendiang Glenn mencuat di media sosial.

Bukan hanya Ernest, vokalis band D'Masiv, Rian yang baru-baru ini aktif bergabung di twitter juga turut berduka atas meninggalnya Glenn.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x