Jangan Jadikan Alasan Kesiangan Sahur untuk Tidak Berpuasa, Ini Hukum Menjalankan Puasa tanpa Sahur

- 23 Maret 2023, 07:30 WIB
Hukum menjalankan puasa tanpa sahur.
Hukum menjalankan puasa tanpa sahur. /Pixabay/wuny

Sahur sendiri dilakukan di waktu sepertiga malam hingga waktu subuh. Karena dilakukan dini hari, beberapa orang mungkin pernah bangun kesiangan sehingga melewatkan jam sahur atau bahkan ada yang memang sengaja tidak melakukan sahur karena tidak biasa makan di waktu dini hari.

Lalu, bolehkah menjalankan puasa tanpa sahur? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Prakirakan Cuaca untuk Wilayah Kota Depok Hari Ini, 23 Maret 2023: Cerah Berawan hingga Hujan Ringan

- Anjuran makan sahur

Meski sahur merupakan sunnah puasa, namun Rasulullah SAW tetap menganjurkan umat muslim untuk menjalankan sahur. Hal itu karena sahur mendatangkan berkah, seperti dalam keterangan dari hadis berikut ini

“Bersantap sahurlah kalian, karena dalam sahur itu ada keberkahan,” (HR al-Bukhari).

Selain itu, aktivitas sahur juga dapat dilakukan walaupun hanya dengan meminum seteguk air.

Baca Juga: Syarat Penerima BPNT Maret 2023 Mendapat Bantuan Rp200.000 per Bulan, Ada Tambahan 10 Kg Beras Khusus Ramadhan

“Dari Abu Sa'id Al-Khudri RA, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, ‘Sahur sepenuhnya mengandung berkah. Maka itu, jangan kalian meninggalkannya meskipun kalian hanya meminum seteguk air karena Allah dan malaikat bershalawat untuk mereka yang bersahur,’” (HR Ahmad).

- Waktu yang tepat untuk sahur

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x