Perempuan I'tikaf di Masjid atau di Rumah? Simak Penjelasan Berikut

- 8 April 2023, 08:03 WIB
Ini penjelasan terkait perempuan i'tikaf di masjid atau rumah.
Ini penjelasan terkait perempuan i'tikaf di masjid atau rumah. /Pixabay/surgull01

PR DEPOK - I'tikaf adalah ibadah dengan cara berdiam diri di masjid. Ibadah ini biasanya dilakukan di bulan suci Ramadhan, membaca Al Quran, berzikir, dan memanjatkan doa kepada Allah SWT. Lalu, bagaimana hukum dan keutamaan I'tikaf bagi perempuan? simak penjelasan berikut.

 

Secara bahasa, i'tikaf mengandung arti ‘al-lubtsu’atau berdiam diri. Al-Bujairimi dalam kitab Hasiyyah ala syarhil minhajnya mengatakan, bahwa i'tikaf merupakan bagian dari syariat umat-umat terdahulu.

I'tikaf juga jauh lebih baik jika dikerjakan di hari-hari terakhir bulan Ramadhan. Hal ini berdasarkan pada hadis Nabi;

وَعَهِدْنَا إِلَى إِبْرَاهِيمَ وَإِسْمَاعِيلَ أَنْ طَهِّرَا بَيْتِيَ لِلطَّائِفِينَ وَالْعَاكِفِينَ وَالرُّكَّعِ السُّجُودِ

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Sabtu, 8 April 2023: ANTV, Trans 7, dan tvOne, Ada Film Horor 'Missing'

Artinya: “Dari Ubay bin Ka'ab dan Aisyah, Nabi Muhammad SAW beri'tikaf pada sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan hingga Allah menjemputnya (wafat)”.

Selain itu, juga dikatakan bahwa orang yang beri'tikaf di waktu-waktu sepuluh malam terakhir Ramadhan, bagaikan beritikaf bersama Rasulullah SAW.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Instagram @bimasislam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x