Joe Biden Nyatakan Dukungan Gencatan Senjata Israel ke Palestina: Ini untuk Mempertahankan Diri

- 18 Mei 2021, 14:41 WIB
Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden.
Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden. /REUTERS/Jonathan Ernst.

PR DEPOK – Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden memberikan dukungan atas gencatan senjata yang dilakukan oleh Israel kepada Palestina.

Pihak Gedung Putih mengumumkan dukungan Joe Biden ini dengan alasan Israel memiliki hak untuk mempertahankan diri dari serangan roket.

Dalam sebuah pernyataan pada hari Senin, 17 mei 2021, Gedung Putih mengatakan Joe Biden telah menyatakan dukungannya untuk gencatan senjata dan membahas keterlibatan AS dengan Mesir dan mitra lainnya menuju tujuan itu.

Baca Juga: Termakan Hoaks, Media Iran Unggah Foto Demo 212 terhadap Ahok dan Diklaim Sebagai Aksi RI Bela Palestina

"Presiden menegaskan kembali dukungan tegasnya untuk hak Israel untuk mempertahankan diri dari serangan roket tanpa pandang bulu," bunyi pernyataan itu seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Al Jazeera.

Sementara, sejak genjatan senjata dilumcurkan oleh Israel pada 10 Mei 2021, puluhan ribu warga Palestina telah terluka dan terlantar akibat pemboman tersebut.

Hamas, faksi Palestina yang mengatur wilayah Palestina yang diblokade, mengatakan roket itu ditembakkan sebagai pembalasan atas pengusiran paksa warga Palestina dari Yerusalem Timur yang diduduki dan serangan Israel di Masjid Al Aqsa.

Baca Juga: Ditanya Soal Hamas Terus Lempar Roket ke Israel, Salim A Fillah: Tanya Nuranimu, Tak Tanyakan Para Penjajah?

Menurut kementrian kesehatan Gaza, serangan udara Israel di Jalur Gaza juga telah menewaskan lebih dari 212 orang, termasuk 61 anak-anak.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x