Eropa Konfirmasi Kasus Kematian Pertama Virus Corona

- 16 Februari 2020, 08:44 WIB
Virus Corona, Suasana Rumah Sakit
Virus Corona, Suasana Rumah Sakit /Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Kasus kematian akibat virus corona di luar Asia terjadi pertama kali di Paris, Prancis. Otoritas Prancis melaporkan seorang turis asal Tiongkok meninggal dunia setelah terinfeksi virus corona dan dirawat secara medis di negara tersebut.

Seorang wisatawan asal Tiongkok tersebut yang identitasnya dirahasiakan yang berada di Prancis dikabarkan tewas, Sabtu sore, 15 Februari 2020 waktu setempat. Ini merupakan kasus tewas pertama di Eropa.

Seperti dikutip oleh Pikiranrakyat-depok.com dari Antara Minggu, 16 Februari 2020 Menteri Kesehatan Prancis Agnes Buzyn menuturkan dirinya diberitahu soal kematian satu pasien virus corona di Prancis.

Baca Juga: Beredar Isu Struk Jalan Tol Dapat Digunakan untuk Dapatkan Fasiitas Derek gratis dan Mengklaim Asuransi Senilai Rp 10 Juta, Ini Faktanya

Pasien yang tidak disebut namanya itu telah dirawat di rumah sakit di Paris sejak akhir Januari lalu.

Disebutkan Buzyn bahwa kondisi pasien itu memburuk dengan cepat setelah dalam kondisi kritis beberapa hari terakhir. Buzyn menyebut pasien yang meninggal ini merupakan seorang turis yang datang dari Provinsi Hubei, Tiongkok, dan berusia 80 tahun.

Sebelumnya, pasien terebut dirawat di rumah sakit Bichat, lokasinya di bagian utara kota Paris.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Depok Hari ini Minggu, 16 Februari 2020: Berpotensi Hujan Lokal hingga Sore Hari

Pasien ini dilaporkan mengalami infeksi paru-paru yang disebabkan virus corona. Dia tiba di Prancis pada 6 Januari dan masuk rumah sakit sejak 25 Januari di bawah karantina ketat.

Wabah itu, yang diduga berasal dari pasar satwa liar di provinsi Hubei, Tiongkok tengah, telah memberikan kerusakan pada sektor ekonomi terbesar kedua di dunia itu.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x