Bocah 4 Tahun di India Tewas di Dekat TPS setelah Dikeroyok Babi Hutan

- 24 April 2020, 03:30 WIB
BABI-babi yang berkeliaran di sana adalah pemandangan yang biasa bagi warga di sekitar Singareni.*
BABI-babi yang berkeliaran di sana adalah pemandangan yang biasa bagi warga di sekitar Singareni.* /IB Times/

PIKIRAN RAKYAT - Seorang bocah laki-laki berusia empat tahun yang sedang bermain di luar rumahnya, diseret dan dikeroyok gerombolan babi hutan.

Bocah itu diketahui telah meninggal saat ditemukan di dekat tempat pembuangan sampah. Insiden itu terjadi di kota Hyderabad, India pada Selasa, 21 April 2020.

Seperti dinukil Pikiranrakyat-depok.com dari situs Ib Times, menurut keterangan polisi, anak itu diketahui bernama V. Harshavardhan.

Anak malang itu sedang bermain di luar rumahnya di Singareni ketika gerombolan babi liar menyerangnya ketika lockdown nasional diterapkan.

Baca Juga: Sinopsis The Expendables 2, Misi Penuh Darah Tentara Bayaran yang Tayang Malam Ini 

Dia diseret dan dikeroyok secara brutal oleh binatang-binatang tersebut.

Harshavardhan, tinggal bersama kedua orang tuanya di sebuah gubuk di distrik itu. Kejadian tersebut terjadi pada Selasa malam, saat dia bermain tak jauh dari rumahnya.

Orang tua Harshavardhan, merupakan pekerja harian yang sudah berhenti dan tinggal di dalam rumah sejak lockdown diterapkan di India, dan tidak mengetahui kapan anak mereka diserang oleh babi tersebut.

Beberapa warga yang melewati daerah terpencil itu mendapati bocah nahas itu terbaring di dekat tempat sampah.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Ibtimes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x