WHO Sebut Kasus Virus Corona Kian Genting, Rekor Kenaikan Tertinggi Capai 136 Ribu Per Hari

- 10 Juni 2020, 13:02 WIB
Direktur General WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus pada pertemuan Munich Security Conference di Jerman (15/2/2020). Tedros menyatakan optimismenya pada COVID-19 bisa dikendalikan.*
Direktur General WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus pada pertemuan Munich Security Conference di Jerman (15/2/2020). Tedros menyatakan optimismenya pada COVID-19 bisa dikendalikan.* /REUTERS/

PR DEPOK - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mengungkapkan bahwa situasi pandemi virus corona secara global malah semakin genting.

Dinukil Pikiranrakyat-depok.com dari situs News Scientist Rabu, 10 Juni 2020, hal tersebut menyusul jumlah total kasus positif yang sudah melebihi angka 7 juta orang.

"Dari 10 hari terakhir, sembilan di antaranya memiliki jumlah kasus di atas 100 ribu per hari. Pada Minggu kemarin, ada 136 ribu kasus baru atau yang tertinggi sejauh ini," ungkap Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus.

Baca Juga: Donald Trump Sebut Pria Tua yang Terjatuh Akibat Polisi Hingga Berdarah Adalah 'Provokator Antifa' 

Per berita ini ditulis, total jumlah kasus virus corona di seluruh dunia adalah 7,3 juta. Sementara itu, angka kematian mencapai lebih dari 413 ribu jiwa.

Tedros juga menyatakan, 75 persen dari jumlah kasus baru pada Minggu, 7 Juni, berasal dari 10 negara saja. Negara-negara itu kebanyakan berada di benua Amerika dan Asia

Dia menduga peningkatan yang drastis tersebut karena unjuk rasa anti-rasialisme atas kasus kematian George Floyd.

Sebab itu, kepada siapa pun yang akan mengikuti demonstrasi, ia mengingatkan warga untuk tetap awas dan menjaga jarak sosial.

Baca Juga: Dokter Reisa Berbagi Saran Penggunaan Makser yang Baik dan Benar 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: News Scientist


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x