Rusia Lancarkan Serangan Rudal ke Apartemen di Odesa, 10 Orang Tewas

- 1 Juli 2022, 11:45 WIB
Ilustrasi - Rusia baru-baru ini melancarkan serangan rudal ke sebuah apartemen di Odesa, Ukraina, hingga menewaskan 10 orang.
Ilustrasi - Rusia baru-baru ini melancarkan serangan rudal ke sebuah apartemen di Odesa, Ukraina, hingga menewaskan 10 orang. /REUTERS/Valentyn Ogirenko.

PR DEPOK - Rusia telah melancarkan serangan rudal ke bangunan Apartemen di Odesa, Ukraina pada Jumat, 1 Juli 2022 pagi waktu setempat.

Dalam pernyataannya lewat Telegram, Juru Bicara Pemerintah Odesa mengabarkan setidaknya 10 orang dinyatakan tewas akibat serangan rudal Rusia tersebut.

"Jumlah korban tewas 10 orang, akibat serangan terhadap gedung apartemen bertingkat," kata pejabat di Odesa itu, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters.

Pernyataan itu dikonfirmasi setelah laporan sebelumnya yang menyebut 6 orang tewas, 3 di antaranya anak-anak, dalam serangan rudal Rusia di malam hari.

Baca Juga: Jadwal Konser PRJ Kemayoran di Panggung Utama Hari Ini 1 Juli 2022, Jam Buka Jakarta Fair 2022 Pukul 15.30 WIB

Kabarnya serangan rudal itu dilancarkan Rusia setelah mereka memutuskan untuk menarik diri dari Pulau Ular atau Laut Hitam untuk menunjukkan bahwa Moskow tidak menghalangi upaya PBB membuka koridor kemanusiaan.

Berdasarkan kabar yang dihimpun, koridor kemanusiaan yang akan dibuka PBB ini berupa pengiriman biji-bijian dari Ukraina.

Sementara kabar di medan perang menyebutkan bahwa sebaliknya pasukan Ukraina berusaha mati-matian bertahan melawan senjata superior Rusia di kota Lysychansk.

Baca Juga: Jumlah Formasi Rekrutmen CPNS dan PPPK 2022 Dibuka Sebanyak 1.086.128, Terbanyak untuk Guru di Daerah

"Artileri Rusia ditembak dari arah berlawanan, sementara tentara Rusia mulai mendekat dari beberapa sisi," kata Gubernuhr Regional, Serhiy Gaidai.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x