Upayanya Tidak Hamil Lagi Gagal, Bayi Lucu di Vietnam Lahir Bersama dengan Alat Kontrasepsi Ibunya

- 7 Juli 2020, 12:20 WIB
Foto bayi yang memegangi alat kontrasepsi (IUD) saat proses kelahirannya.*
Foto bayi yang memegangi alat kontrasepsi (IUD) saat proses kelahirannya.* /Dok. Rumah Sakit Internasional Hai Phong Vietnam/

Untuk diketahui, bahwa ibu si bayi tersebut yang kini berusia 34 tahun telah dikaruniai dua anak sebelumnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pada dua tahun sebelumnya sang ibu memasukkan alat kontrasepsi itu ke dalam rahimnya di rumah sakit setempat.

Setelah alat tersebut dimasukkan, Tran Viet Phuong menemukan bahwa ibu yang tidak diketahui namanya tersebut telah dikarunia anak ketiga dan kandungannya telah berusia lima minggu.

"Saya pikir alat itu gagal bekerja untuk mencegah kehamilan karena telah berpindah dari posisi semula," kata Tran Viet Phuong.

Baca Juga: Niat Hati Ingin Percantik Diri, Pramugrari Inggris Miliki Bibir 'Bokong Babon' Usai Jalani Operasi 

Alat IUD sendiri banyak dipilih pasangan suami-istri untuk program Keluarga Berencana. Dimasukkan ke dalam rahim, IUD akan melepaskan tembaga atau hormon untuk mencegah sperma membuahi sel telur.

"IUD tersebut tapi tidak memiliki tingkat keberhasilan 100 persen," ucap Tran Viet Phuong.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Vietnam News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x