Pendukungnya Abai Protokol Kesehatan Saat Kampanye, Donald Trump: Tidak Peduli Tertular Virus Corona

- 16 September 2020, 15:49 WIB
PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump.*
PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump.* /AFP/Andrew CABALLERO-REYNOLDS

PR DEPOK – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali mengikuti agenda rapat umum yang digelar dalam ruangan tertutup untuk kali pertama setelah hampir tiga bulan tidak mengikuti, pada Minggu 13 September 2020.

Rapat yang diadakan dari fasilitas suatu perusahaan konstruksi itu diadakan di Henderson, Nevada, AS .

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Donald Trump berdiri sendiri di atas panggung di hadapan ribuan pendukungnya yang tidak menggunakan masker.

Baca Juga: Viralkan Odading Mang Oleh, Ridwan Kamil Nobatkan Ade Londok Jadi Duta Promosi UMKM Kuliner Jabar

Meskipun para pendukungnya tidak mengikuti aturan protokol kesehatan pencegahan virus Corona dengan menjaga jarak, Donald Trump mengatakan ‘sama sekali tidak peduli’ akan tertular virus Corona.

Hal tersebut dikatakanDonald Trump karena telah berdiri pada jarak yang dinilai ‘sangat jauh’ dari para pendukungnya.

“Saya berada di atas panggung dan sangat jauh” tutur Donald Trump sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Business Insider.

Dalam acara itu mengkritik kebijakan Gubernur Nevada, Steve Sisolak yang membatasi pertemuan di daerahnya hanya untuk 50 orang saja.

Baca Juga: Odading Mang Oleh Viral, Ridwan Kamil Hadiahi Ade Londok HP untuk Promosikan Produk Lokal Lainnya

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Business Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x