Tengah Bersihkan Saluran Air Kota, Pekerja Temukan Tikus Raksasa

- 24 September 2020, 10:42 WIB
Properti Halloween tikus raksasa yang ditemukan di saluran drainase/Mirror
Properti Halloween tikus raksasa yang ditemukan di saluran drainase/Mirror /

PR DEPOK – Para pekerja dibuat tercengang dengan penemuan 'tikus raksasa' ketika mereka tengah membersihkan sistem drainase kota.

Temuan ini terjadi saat para pekerja berupaya untuk mengangkut 22 ton sampah dari terowongan limbah di Mexico City.

Para pekerja tersebut dibuat terkejut ketika sesosok makhluk berbulu duduk dalam posisi membungkuk.

Baca Juga: Panic Buying Akibat Wacana Lockdown, Warga Inggris Borong Tissue Toilet

Namun, ketika mereka mengamati dari dekat, mereka baru menyadari bahwa makhluk berbulu yang mereka sebut tikus raksasa tersebut adalah alat peraga Halloween.

Berdasarkan laporan Border Report, tikus raksasa ini merupakan properti Halloween yang disimpan di gudang.

Namun, properti ini hanyut saat badai besar terjadi di Meksiko dan tidak diketahui ke mana perginya.

Baca Juga: Sri Mulyani Prediksi RI Alami Resesi Kuartal III, DPR: Pemerintah Jangan Salah Ambil Kebijakan

Pemiliknya pun tidak mengetahui ke mana alat peraga yang berwujud tikus raksasa itu pergi, dan menganggapnya hilang.

Hingga akhirnya tikus raksasa itu terbawa hanyut sampai ke labirin saluran air di bawah kota.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x