Perolehan Suara Joe Biden Unggul dalam Pilpres AS, Desa Leluhur Kamala Harris di India Buat Perayaan

- 6 November 2020, 13:40 WIB
Capres AS, Joe Biden dan Cawapres Kamala Harris.
Capres AS, Joe Biden dan Cawapres Kamala Harris. /Instagram/@joebiden./

PR DEPOK - Penghitungan suara dalam Pemilihan Presiden Amerika Serikat (Pilpres AS) hingga kini masih berlangsung.

Pada awalnya, perolehan suara antara Donald Trump dan Joe Biden terlihat begitu tipis. Namun, memasuki Kamis 5 November 2020 waktu setempat, perolehan Joe Biden dari Partai Demokrat mulai mengungguli Donald Trump dari Partai Republik.

Apalagi setelah beberapa negara bagian besar selesai melakukan perhitungan, perolehan suara Joe Biden dan pasangannya Kamala Harris makin terlihat banyaknya.

Baca Juga: Turut Berkomentar Soal Pilpres AS 2020, Menlu Jerman Desak Donald Trump dan Joe Biden Tahan Diri

Menanggapi kabar unggulnya pasangan kandidat Joe Biden dan Kamala Harris, salah satu desa di India yang merupakan tempat Kamala Harris berasal membuat sebuah perayaan.

Perayaan yang dibuat oleh penduduk setempat tersebut salah satunya diisi dengan acara melukis slogan di jalan-jalan. Slogan yang dibuat itu merupakan harapan dari kemenangan Kamala Harris.

Diketahui, desa tersebut bernama Thulasendrapuram, berlokasi sekitar 320 kilometer di selatan Chennai.

Desa Thulasendrapuram adalah tempat kakek dari pihak ibu Kamala Harris yang lahir lebih dari satu abad yang lalu.

Baca Juga: Indonesia Resmi Masuki Resesi, Rizal Ramli Usulkan Joko Widodo Pecat Menteri

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x