Sukses Selenggarakan Pilkada Saat Pandemi Covid-19, Ridwan Kamil Apresiasi Penerapan Prokes

- 10 Desember 2020, 09:36 WIB
Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil saat kunjungan disalah satu TPS di Kabupaten Bandung/
Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil saat kunjungan disalah satu TPS di Kabupaten Bandung/ /

PR DEPOK - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, meninjau pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung Tahun 2020 Rabu, 9 Desember 2020.

Peninjauan itu ia lakukan bertempat di TPS Nomor 5 Kecamatan Mekarsari, Soreang, Kabupaten Bandung.

Kabupaten Bandung merupakan satu dari delapan daerah di Jawa Barat yang menyelenggarakan Pilkada Serentak 2020.

Baca Juga: Puji Kinerja KPK Pimpinan Firli Bahuri dalam Berantas Korupsi, Ahmad Sahroni: Semakin Ganas!

Daerah lainnya yang melaksanakan pilkada ialah Kabupaten Cianjur, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Pangandaran, dan Depok.

Ditemani sang istri Atalia Praratya, dia datang menggunakan sepeda motor ke TPS itu dan mengatakan protokol kesehatan dalam pemungutan suara di Pilkada Serentak 2020 harus benar-benar diperhatikan.

"Dan alhamdulillah tadi, kalau kita lihat protokol kesehatan dalam pemungutan suara telah dilakukan dengan benar, mulai dari mencuci tangan, memakai makser, mengecek suhu hingga memakai sarung tangan bagi pemilih," kata Ridwan Kamil seperti dikutip oleh pikiranrakyat-depok.com dari ANTARA.

Baca Juga: Tak Ingin Ada Korban Perdagangan, Seorang Wanita 68 Tahun Berbagi Rumah dengan 1.330 Anjing

Ridwan Kamil mengatakan alasan pihaknya meninjau pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Bandung karena tidak terlepas dari sisi indeks kerawanan pemilu termasuk yang paling diwaspadai dan jumlah pemilihnya terbanyak di daerah tersebut.

"Kalau secara umum prosedur sudah baik ya. Orang datang cuci tangan dulu, kemudian dites suhu pakai sarung tangan plastik. Kemudian para petugas saya lihat juga ditambahi pelindung wajah untuk menguatkan prosedur kesehatan," ujar Ridwan Kamil.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x