Usai Jack Ma, Perusahaan Swedia H&M, IKEA, dan Supertext Akan Bantu Jabar Hadapi Corona

- 5 April 2020, 08:22 WIB
Petugas sedang mengatur lalu lintas langsung di toko IKEA di Wembley, yang telah membuka pusat tes untuk staf NHS.*
Petugas sedang mengatur lalu lintas langsung di toko IKEA di Wembley, yang telah membuka pusat tes untuk staf NHS.* /Expressandstar.com/

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah perusahaan di Swedia akan memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dan masker bagi tenaga medis di Jawa Barat.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melalui akun twitternya @ridwankamil.

"Alhamdulillah, Jabar akan dibantu Swedia dan perusahaannya nu balalageur (baik. red). Mereka akan membantu APD/Masker, Testing lab," ujar Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.

Baca Juga: Dari Mulan hingga Black Widow, Intip Jadwal Baru Perilisan Film 'Korban' Virus Corona

Bantuan yang diberikan oleh Swedia dan perusahaan mereka kepada Jawa Barat merupakan keputusan dari video conference yang diadakan pada Kamis, 2 April 2020 lalu.

Video conference tersebut dihadiri oleh Ridwan Kamil, Duta Besar Swedia untuk Indonesia, Marina Berg, dan Duta Besar Indonesia untuk Swedia, Bagas Hapsoro.

Adapun peruahaan yang dikatakan akan membantu Jawa Barat menghadapi pandemi virus corona adalah H&M, IKEA, dan Supertext.

Baca Juga: KPK Tak Ingin Corona Jadi Alasan Pembebasan Koruptor, Sebelumnya Disebut Menyambut Positif

Dijabarkan oleh Kang Emil, perusahaan tekstil H&M akan membantu UKM Jawa Barat dengan cara memesan masker kain medis.

IKEA akan membantu memberikan fasilitas tempat tidur untuk ruang isolasi, dan Supertext akan membantu memfasilitasi pemeriksaan kesehatan secara daring.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x