Viral Konten TikTok Menghina Palestina dan Israel, Melly Goeslaw Berharap Pemerintah dan Pihak TikTok Tegas

- 17 Mei 2021, 18:59 WIB
Penyanyi, Melly Goeslaw.
Penyanyi, Melly Goeslaw. /Instagram @melly_goeslaw

PR DEPOK –  Melly Goeslaw turut menanggapi konten viral di TikTok yang menghina Palestina dan Israel.

Terkait penghinaan terhadap Israel dan Palestina, melalui akun Instagram miliknya @melly_goeslaw yang dibagikan pada Senin 17 Mei 2021, Melly Goeslaw melontarkan sejumlah kritik.

Dalam video yang dibagikan Melly Goeslaw, menunjukkan beberapa video tiga orang remaja menghina Palestina dan Israel dengan kata-kata yang tidak pantas.

Baca Juga: 7 Makanan yang Lebih Sehat Jika Direbus

Atas penghinaan terhadap Israel dan Palestina, Melly Goeslaw tegas memperingatkan mereka untuk menggunakan media sosial dengan lebih beradab.

“Jadi untuk kalian yang ada di video ini, jika tidak punya empati pada Palestina , ataupun kesal terhadap Israel dengan cara seperti di video ini . Paling tidak kalian jaga kehormatan orang tua kalian, terlebih ibu yang melahirkan kalian , dengan cara bermain aplikasi pakai moral dan beradab,” tulis Melly Goeslaw sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

“Apakah ada disini seorang ibu yg melahirkan anaknya untuk memaki dan berkata tidak pantas seperti ini ? Saya rasa gak akan ada orang tua manapun yang menginginkan anak anak nya tdk bermoral,” tulis Melly Goeslaw melanjutkan.

Unggahan Melly Goeslaw pada Senin, 17 Mei 2021.
Unggahan Melly Goeslaw pada Senin, 17 Mei 2021. tangkap layar Instagram @melly_goeslaw

Baca Juga: Bidang Usaha Ini Jadi Prioritas Vaksinasi Gotong Royong yang Telah Dimulai

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x