PR DEPOK - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok telah mengirim Laporan Dana Awal Kampanye (LADK) Pilkada Depok 2024.
Hal itu tertuang dalam surat KPU Depok tentang Hasil Penerimaan Laporan Awal Dana Kampanye peserta pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2024.
Dari keterangan KPU Depok tersebut, pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi A Rafiq mengirim LADK tertinggi.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Wisata Danau di Depok, Cocok tuk Healing di Siang Bolong
Pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi A Rafiq mengirimkan LADK Pilkada Depok sebesar 100 Juta.
Imam Budi dan Ririn Farabi melaporkan dana awal kampanye untuk Pilkada Depok pada Selasa, 24 September 2024.
Sementara pasangan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah mengirimkan LADK untuk Pilkada Depok sebesar 10 Juta.
Pasangan Supian Suri dan Chandra melaporkan dana awal kampanye Pilkada Depok pada Senin, 23 September 2024.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Toko Mainan Terbaik dan Terlengkap di Depok
Sebagai informasi, pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2024 diikuti oleh dua pasangan calon.
Mereka adalah Imam Budi Hartono-Ririn Farabi A Rafiq dan Supian Suri-Chandra Rahmansyah.
Pasangan Imam Budi dan Ririn Farabi diusung oleh dua partai politik, yakni PKS dan Golkar.
Baca Juga: 6 PIlihan Warung Sate di Kota Depok yang Paling Mantep Pol dan Teruji Kenikmatannya
Pada Pilkada Depok 2024, pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi mendapatkan nomor urut 1.
Sementara itu, pasangan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah diusung oleh 12 partai politik, antara lain Gerindra, PDIP, Demokrat, Nasdem, PKB, PAN, PPP, PSI, Partai Buruh, Perindo, Gelora, dan Partai Ummat.
Pasangan Supian Suri dan Chandra Rahmansyah di Pilkada Depok 2024 mendapat nomor urut 2.***