Awal Ditemukan di Inggris, Prof Zubairi Djoerban Ungkap Fakta-fakta Soal Varian Baru Virus Corona

- 27 Desember 2020, 12:51 WIB
Speasialis penyakit dalam Universitas Indonesia (UI), Prof. Zubairi Djoerban.
Speasialis penyakit dalam Universitas Indonesia (UI), Prof. Zubairi Djoerban. /Instagram/@profesorzubairi.

PR DEPOK - Dalam beberapa waktu terakhir publik dihebohkan kembali dengan kabar ditemukannya strain baru Covid-19 di Inggris.

Strain baru virus corona tersebut diketahui bergerak cepat dengan 70 persen lebih mudah menyebar daripada jenis biasa.

Menurut informasi dari Menteri Inggris Boris Johnson, strain baru virus Corona itulah yang diduga menjadi penyebab terjadinya penyebaran yang cepat dari infeksi baru Covid-19 di London, Inggris Selatan.

Baca Juga: Mahfud MD Ungkap Rencana Gencarkan Polisi Siber di 2021, Rocky Gerung: Indikasi Akan Banyak Kejadian

Kabar tersebut kemudian menimbulkan kekhawatiran baru dan menuai banyak komentar dari berbagai pihak di dunia, tak terkecuali Indonesia.

Prof. Zubairi Djoerban yang merupakan seorang ahli speasialis penyakit dalam dari Universitas Indonesia memberikan komentarnya terkait strain baru dari Covid-19 tersebut.

Melalui akun Twitternya @ProfesorZubairi, ia menyampaikan bahwa sebetulnya jenis baru virus Corona itu sudah ditemukan sejak September lalu. Namun baru disadari dalam beberapa waktu terakhir.

"Saya mau bicara soal varian baru virus Corona, yang sebenarnya sudah ada dari 20 September silam, tapi baru disadari beberapa hari lalu," kata Zubairi seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Minggu, 27 September 2020.

Baca Juga: Habib Rizieq Tulis Disertasi untuk Raih Gelar Doktor di Rutan, Refly Harun Beri Komentar Begini

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x