Tegur Kepala Daerah Penyangga Kota Solo Demi Pulihkan Ekonomi, Gibran: Banyak Warga Masih Ngeyel

- 18 Januari 2021, 21:50 WIB
Calon Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka.
Calon Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka. /Instagram @gibran_rakabuming

PR DEPOK – Calon Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka akan menggandeng sejumlah kabupaten sebagai daerah penyangga di sekitar Kota Solo.

Ia menjelaskan, hal itu dilakukan guna memulihkan ekonomi pascapandemi Covid-19.

Concern kami di tahun 2021 ini menjadi tantangan ke depan mengingat Covid-19 dampaknya bukan hanya ke kesehatan tetapi juga ekonomi,” ucap Gibran pada Senin, 18 Januari 2021 seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Beri Penjelasan Soal Akhir dari Pandemi Covid-19, Pakar: Penggunaan Masker Dibutuhkan 4 Tahun Lagi

Oleh sebab itu, kata dia, pemulihan percepatan ekonomi pascapandemi Covid-19 menjadi perhatian.

Ia menerangkan bahwa kerja sama dengan daerah penyangga, yakni Kabupaten Sukoharjo, Boyolali, Wonogiri, Karanganyar, Klaten, dan Sragen menjadi salah satu prioritas.

Putra pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menyebutkan bahwa nantinya kerja sama tersebut akan dimulai dengan dialog antarkepala daerah.

Baca Juga: Mbak You yang Nikahi Ular Dibela Kaum 'Intelektual', Ferdinand: Sekelas Doktor Percaya Wanita Ini?

“Yang penting harus kompak, jangan jalan sendiri-sendiri, karena apa yang terjadi di kabupaten lain akan berdampak di Solo. Kalau jumlah penduduk di Solo sendiri sekitar 500.000 jiwa, di siang hari jumlahnya bisa sampai 2,5 juta jiwa,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x