Sebut Jika Area Kebagusan Banjir Maka DKI Akan Tenggelam, Husin Shihab: Kita Tunggu Pernyataan Anies Baswedan

- 20 Februari 2021, 12:38 WIB
Husin Shihab.
Husin Shihab. /Twitter @HusinShihab

PR DEPOK – Air hujan yang terus mengguyur DKI Jakarta sejak Kamis, membuat sebagian besar wilayah tergenang banjir dengan ketinggian air yang bermacam-macam.

Banjir yang kembali melanda DKI Jakarta ini pun lantas menjadi sorotan berbagai pihak, salah satunya Ketua Cyber Indonesia Husin Shihab.

Husin Shihab mengatakan jika wilayah di Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan sudah terkena banjir, maka bisa jadi pertanda sebentar lagi DKI akan tenggelam.

Baca Juga: Geram Nama Gus Dur Diusik Terkait Museum SBY, Priyo Sambadha: Tak Ada yang Dimanfaatkan untuk Makamnya

Kini dia juga sedang menunggu respons Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui akun Twitter pribadinya @HusinShihab pada Sabtu, 20 Februari 2021, saat membalas cuitan Nong Darol Mahmada, istri politikus PSI Mohamad Guntur Romli.

Duh, kalau kebagusan uda banjir, bentar lagi tenggelam nih Jakarta? Kita tunggu statement dari pak  @aniesbaswedan semoga gak bilang disabotase lagi,” kata Husin Shihab.

Sebagai informasi, dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Antara, berdasarkan data Sudin Damkar, banjir paling banyak terjadi di Kecamatan Pasar Minggu, yakni Kelurahan Jati Padang, Pejaten Timur, Pejaten Barat, dan Cilandak Timur.

Baca Juga: Banjir Terjang Wilayah yang Dibanggakan Anies Baswedan, Ferdinand: Dia Sebarkan Hoaks untuk Bangun Pencitraan

Laporan dari Damkar Jakarta Selatan, banjir di Jalan Mujair Dalam RT 2/RW 8, Kelurahan Pasar Minggu, Kecamatan Pasar Minggu, kondisi ketinggian air kali Pulo mencapai 160 cm.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x