Fadli Zon Samakan Kerumunan Jokowi dengan Kasus HRS, Sentilan Ferdinand: Mestinya Sekelas Abang Bisa Bedakan!

- 25 Februari 2021, 18:20 WIB
Ferdinand Hutahaean (kiri) respons pernyataan Fadli Zon (kanan) yang samakan kerumunan Jokowi dengan kasus Habib Rizieq.
Ferdinand Hutahaean (kiri) respons pernyataan Fadli Zon (kanan) yang samakan kerumunan Jokowi dengan kasus Habib Rizieq. /Dok. Twitter/@FerdinandHaean3 dan @fadlizon.

PR DEPOK - Peristiwa kerumunan yang terjadi pada kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Maumere Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Selasa 23 Februari 2021 kemarin hingga kini masih menuai perdebatan publik.

Banyak pihak yang mempermasalahkan dan memberikan kritikan terkait kerumunan yang terjadi itu.

Tak sedikit pihak yang juga menyamakan kerumunan pada kunjungan Jokowi ke NTT dengan kasus yang terjadi pada Habib Rizieq dalam beberapa kesempatan, Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Fadli Zon adalah salah satunya.

Baca Juga: Sutiyoso Heran Banjir di Mana-mana Tapi Anies yang 'Digebukin', Geisz: Otak Mereka Dikit Bang Yos, Maklumi!

Tak hanya dalam kunjungan presiden ke NTT, Fadli Zon menilai bahwa spontanitas yang tak bisa dihindari itu juga berlaku pada kerumunan penyambutan Habib Rizieq dan acara pernikahan putri Habib Rizieq di Petamburan tahun 2020 lalu. 

Pernyataan Fadli Zon tersebut kemudian disoroti oleh mantan politisi partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Melalui akun Twitternya @FerdinandHaean3, ia menuturkan bahwa yang sama dengan kunjungan presiden ke NTT adalah hanya penjemputan Habib Rizieq di Bandara Soekarno Hatta saja. 

Baca Juga: Sebut Kerumunan Warga Bentuk Cinta kepada Jokowi, Ruhut SItompul: Mereka Mau Lihat Presiden yang Rendah Hati 

"Bang @fadlizon, yg sama dgn itu adalah penjempuran Rizieq Sihab dr bandara olh para pendukungnya," kata Ferdinand seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Kamis, 25 Februari 2021. 

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x