Arief Poyuono Klaim 85 Persen Rakyat Setuju Presiden 3 Periode, Dedek Prayudi: Jangan dan Bicara Sembarangan!

- 19 Maret 2021, 10:35 WIB
Mantan Jubir PSI, Dedek Prayudi.
Mantan Jubir PSI, Dedek Prayudi. /Instagram @uki_dedek

PR DEPOK – Mantan Juru Bicara (Jubir) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dedek Prayudi melontarkan komentar pedas kepada Arief Poyuono.

Sebelumnya, mantan Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra itu menyoroti penanganan Covid-19 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ia meyakini keberhasilan Jokowi dalam menangani pandemi Covid-19 di Indonesia membuat 85 persen rakyat Indonesia setuju soal wacana perpanjangan masa jabatan presiden 3 periode.

Baca Juga: Nama Habib Rizeq Kembali Jadi Sorotan Publik, Christ Wamea: Dia Berusaha Lawan Kezaliman, Bukan Penguasa!

Arief Poyuono mengaku bahwa dirinya yakin pernyataannya soal Jokowi tersebut disetujui oleh banyak orang.

“Kalau untuk hari ini saya meyakini 85 persen rakyat Indonesia setuju kalau tiga periode,” ucap Arief Poyuono pada Kamis, 18 Maret 2021.

Akan tetapi di sisi lain, ia menegaskan bahwa 3 periode bukan berarti menjabat selama-selamanya.

Baca Juga: Sebut Ada 4 Kelompok Ingin Tambah Masa Jabatan Presiden 3 Periode, Said Didu: Salah Satunya yang Takut kalau…

Melalui akun Twitter miliknya, Dedek Prayudi memperingantkan Arief Poyuono soal pernyataannya tersebut.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x