Luqman Hakim Kecam Yahya Waloni: Orang Macam Ini Bukan Hanya Menyesatkan, Tapi Rusaki Martabat Islam Juga

- 6 April 2021, 19:22 WIB
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB, Luqman Hakim.
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB, Luqman Hakim. /Twitter @LuqmanBeeNKRI

PR DEPOK – Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Luqman Hakim mengecam pendakwah Yahya Waloni lantaran isi ceramahnya yang sensitif dan kerap menyinggung publik.

Menurut Luqman Hakim, pendakwah seperti Yahya Waloni bukan hanya menyesatkan umat, tetapi juga merusak martabat Islam.

Luqman Hakim pun menilai cara Yahya Waloni dalam menyiarkan agama di kalangan masyarakat telah membuat wajah Islam seakan jelek.

Baca Juga: Arief Poyuono Soroti Besaran Pajak Atta Halilintar per Tahun: Anak Muda Kreatif yang Sumbang Pemasukan Negara

Pernyataan tersebut disampaikan Luqman Hakim melalui akun Twitter pribadinya @LuqmanBeeNKRI pada Selasa, 6 April 2021.

Seperti inikah wujud revolusi akhlak dan negara bersyariah? Orang macam Yahya Waloni ini bukan hanya menyesatkan umat, tapi juga merusak harkat dan martabat Islam. Di tangan orang macam ini, wajah Islam menjadi bengis, brutal dan penuh kebencian,” kata dia sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Cuitan Luqman Hakim yang kecam doa Yahya Waloni kepada Quraish Shihab.
Cuitan Luqman Hakim yang kecam doa Yahya Waloni kepada Quraish Shihab. Tangkapan layar Twitter/@LuqmanBeeNKRI.

Diketahui, ceramah Yahya Waloni dalam berdakwah memang terkenal frontal, dan kerap kontroversial lantaran topik utamanya adalah misionaris dan kristenisasi.

Baca Juga: Minta Pemerintah Bebaskan Habib Rizieq Demi Keadilan, Refrizal: Apa Kerumunan Berlaku Hanya pada HRS?

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @LuqmanBeeNKRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x