Dahnil Anzar Remehkan Peran Habib Rizieq, Bang Arief: Cara ‘Menjilat’ Paling Gampang adalah Menyerang Oposisi

- 20 April 2021, 10:39 WIB
Sosiolog Arief Munandar.
Sosiolog Arief Munandar. /Tangkapan layar/ YouTube Bang Arief/

“Apalagi kemudian Dahnil Anzar juga mengatakan bahwa Habib Rizieq tidak punya andil sama sekali terhadap hidupnya,” ujar Bang Arief.

Dengan demikian, ia membayangkan timbulnya kekesalan bahkan kemarahan dari para pendukung Habib Rizieq.

Baca Juga: Jozeph Paul Zhang Disangkakan dengan Pasal Ahok Dulu, Mustofa Nahrawardaya: Hadeuh, Bakal Jadi Komisaris?

“Bahkan banyak yang mengatakan bahwa mereka mendukung Prabowo Subianto di 2019,” tuturnya.

“Dahnil Anzar yang gua lihat dalam twit-twit yang bermasalah ini berbeda sekali dengan sosok Dahnil Anzar yang gua kenal sebelumnya,” kata dia lagi.

Menurutnya, Dahnil Anzar sebelumnya merupakan sosok yang beroposisi dengan pemerintah, bersikap kritis terhadap kebijakan rezim, dan sosok yang cukup jernih dalam melihat sesuatu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa, 20 April 2021: Cancer Terima Pujian hingga Gemini yang Berusaha Kendalikan Orang Lain

“Beberapa pihak menilai, Dahnil Anzar begitu dia masuk ke dalam pemerintahan mengikuti Pak Prabowo (sudah) kehilangan objektivitas dalam menilai, mengevaluasi beberapa persoalan termasuk yang berkaitan dengan Habib Rizieq,” tuturnya.

Ia menambahkan, ada kesan kuat bahwa Dahnil Anzar sedang melakukan pansos (panjat sosial) politik.

Kira-kira begitu, dalam rangka mendapatkan credit point dari rezim yang sedang berkuasa. Ya ini kan formula matematika politik yang sederhana,” ujar Bang Arief.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: YouTube Bang Arief


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x