Mulai Hari Ini, KRL Commuter Line Tidak Akan Berhenti di Stasiun Tanah Abang

- 3 Mei 2021, 03:15 WIB
Kereta KRL Jabodetabek.
Kereta KRL Jabodetabek. /Doc. Commuter Line

PR DEPOK - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan informasi tentang KRL Commuter Line tidak akan berhenti di Stasiun Tanah Abang, mulai pada hari Senin, 3 Mei 2021 pada pukul 15.00-19.00 WIB.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News, Minggu 2 Mei 2021, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, penyesuaian jadwal pada perjalanan KRL Commuter Line ini telah dibicarakan dengan PT Kereta Commuter Line (KCI).

Kemudian pemberlakuan jadwal yang baru ini dimaksudkan supaya tidak ada lagi terjadinya penumpukan penumpang, terutama pada jam-jam pulang dari kantor.

Baca Juga: Tanggapi Kerumunan Warga di Pasar Tanah Abang, Ariza: Kami Minta Masyarakat Mengerem Belanja ke Pasar

"Jam kedatangan orang kan berbeda-beda, tapi pada jam pulang di waktu bersamaan, karena itulah pada mulai besok sore akan ada perubahan jadwal kereta KCI yang melintasi Stasiun Tanah Abang," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ketika sedang meninjau protokol kesehatan yang berada di Tanah Abang pada hari Minggu 2 Mei 2021.

Pukul tiga sore sampai jam tujuh malam KCI tidak akan berhenti di Stasiun Tanah Abang, sehingga tidak lagi mengangkut para penumpang dari sana," sambungnya.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali mengatakan, sebagai pengganti alternatifnya Pemprov DKI menyediakan moda alat transportasi lain bagi para calon penumpang.

Baca Juga: Duga Petisi Tak Ada Tunjangan Kinerja di THR Permainan dari Pembenci Pemerintah, Ferdinand: Jadi Aneh Rasanya

Alat transportasi lainnya seperti bus Transjakarta, adapun untuk orang yang ingin datang ke pasar Tanah Abang bisa menggunakan fasilitas umum lainnya.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x