Soroti KPK Gelar TWK, Adhie Massardi: Kebangsaan Bangsa Mana? Bangsa Pencuri atau Anti Pencuri?

- 6 Mei 2021, 08:50 WIB
Mantan Juru Bicara Presiden RI ke-4 Gus Dur, Adhie Massardi.
Mantan Juru Bicara Presiden RI ke-4 Gus Dur, Adhie Massardi. /Twitter @ArdhieMassardi

PR DEPOK - Mantan Juru Bicara Presiden Abdurrahman Wahid, Adhie M Massardi turut menanggapi kebijakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menggelar tes wawasan kebangsaan (TWK) bagi para pegawainya.

Melalui akun Twitter-nya, Adhie Massardi mempertanyakan beberapa hal mendasar KPK menyelenggarakan TWK.

Pertama, ia mempertanyakan jenis wawasan kebangsaan digunakan KPK dalam TWK.

Baca Juga: Cecar Arya Soal TKA China yang Masih Bebas Masuk RI, FZ: Untungkan Rakyat atau Siapa? kok Dapat Keistimewaan?

Cuitan Adhie M Massardi.
Cuitan Adhie M Massardi.

“DWI-KEBANGSAAN>> ketika   Tes Wawasan Kebangsaaan dijalankan @KPK_RI gak ada yg tanya: Kebangsaan bangsa mana? Apakah sekarang berlaku Dwikebangsaan, Bangsa Pencuri dan Bangsa Anti-Pencuri?” tulis Adhie Massardi sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitternya @AdhieMassardi.    

Ia kemudian mempertanyakan beberapa hal terkait legalitas penerapan TWK oleh KPK.

“Apakah sydah ada Uunya utk lakukan TWK? Siapa biin modul tesnya? Kompotensinya?” tulis Adhie Massardi pada akhir cuitannya.

Baca Juga: Novel Baswedan Kompeten tapi Gagal Jawab Soal Toleransi, Shamsi Ali: Tes Keahlian Nomor Dua Setelah Ideologis

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x