Wahidin Eks Pimpinan FPI Aceh Resmi Tersangka dan Ditahan, Guntur: Bahagianya Belum Lebaran Dapat Baju Baru

- 10 Mei 2021, 14:42 WIB
Aktivis NU, Guntur Romli.
Aktivis NU, Guntur Romli. /Instagram @gunromli

PR DEPOK - Aktivis Nahdlatul Ulama (NU), Guntur Romli, menanggapi penangkapan terhadap pria yang diduga mantan Wakil Ketua FPI Aceh lantaran telah mengajak masyarakat untuk menetang larangan mudik.

Dalam keterangan tertulis, Guntur Romli menilai bahwa Wahidin pasti bahagia lantaran sudah 'mendapatkan baju baru' bahkan sebelum lebaran Idulfitri tiba.

Baju baru yang dimaksud oleh aktivis NU ini diyakini merujuk pada baju tahanan, sebagaimana foto yang diunggah oleh Guntur Romli adalah foto saat eks Waketu FPI Aceh itu sudah ditangkap oleh kepolisian dan memakai baju tahanan berwarna oranye.

Baca Juga: Geram dengan Sumpah Serapah Netizen di TikTok, Rachel Vennya: Gue Gak Hidup di Sinetron

"Bahagianya si Wahidin Eks Wakil Ketua FPI Aceh ini, belum lebaran uda dapat baju baru," ujarnya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @GunRomli.

Tak cukup sampai di situ, aktivis NU itu juga menyebutkan bahwa Wahidin ini tak hanya mendapatkan baju baru, tetapi juga tempat tidur, serta makanan dan minuman gratis.

Ia menuturkan, bahkan Wahidin juga mendapatkan penjagaan selama 24 jam hanya karena ucapannya yang dinilai 'ampuh'.

Baca Juga: Larangan Mudik 2021 Sempat Berubah, Puan: Kami di DPR Dengar Suara Rakyat yang Minta agar Diperjelas

"Dapat penjagaan 24 jam. Luar biasa. Ampuh sekali mulut dia," katanya menyindir.

Cuitan Guntur Romli.
Cuitan Guntur Romli. Tangkap layar Twitter @GunRomli

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Twitter @GunRomli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x