Firli Bahuri Balas Dendam Pribadi? Yan: Sebab dari 75 Pegawai KPK, Ada yang Tangani Pelanggaran Kode Etiknya

- 14 Mei 2021, 11:15 WIB
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap.
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap. /Instagram @yanharahap

PR DEPOK - Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Yan Harahap, menanggapi soal isu penonaktifan 75 pegawai KPK sebagai upaya balas dendam Firli Bahuri.

Dalam keterangan tertulis, ia mengatakan bahwa di antara 75 pegawai KPK yang resmi dinonaktifkan tersebut, ada sejumlah nama yang pernah menangani pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh Firli Bahuri yang kini menjabat sebagai Ketua KPK.

"Sebab di antara 75 pegawai KPK tersebut, terdapat sejumlah orang yang pernah menangani pelanggaran etik Firli ketika masih menjabat Deputi Penindakan KPK," ujar Yan Harahap, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Baca Juga: Penyesuaian Jadwal MRT saat Cuti Libur Lebaran 2021

Cuitan Yan Harahap.
Cuitan Yan Harahap. Tangkap layar Twitter @YanHarahap

Pernyataan Yan Harahap ini merupakan respons terhadap dugaan Indoensia Corruption Watch (ICW) yang menganggap Firli Bahuri hendak balas dendam dengan menonaktifkan 75 pegawai KPK.

Sebelumnya, salah seorang peneliti ICW, Kurnia Ramadhana, mengatakan bahwa Indonesia Corruption Watch meyakini bahwa Tes Wawasan Kebangsaan atau TWK yang diselenggarakan oleh KPK merupakan salah satu upaya balas dendam dari Firli Bahuri.

Pasalnya, Kurnia Ramadhana menyampaikan bahwa ada sejumlah nama di antara 75 pegawai KPK yang dinonaktifkan itu sempat tergabung dalam tim investigasi yang menyelidiki kasus dugaan pelanggaran kode etik yang dilakukan Firli Bahuri.

Baca Juga: Tanggapi KPK yang Klaim Alami Tekanan Mental Dicap Taliban, Ferdinand Hutahaean: Ini Hanyalah Sebuah Karma

Akan tetapi, peneliti ICW itu tak menyebutkan siapa pegawai KPK yang menjadi tim investigasi kasus Firli Bahuri tersebut.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Twitter @YanHarahap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x