Ngeri Lihat Kerumunan di DKI Jakarta dan Jawa Barat, Ferdinand Hutahaean: Gubernurnya Entah Melakukan Apa

- 16 Mei 2021, 07:00 WIB
Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.
Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean. /Instagram @ferdinand_hutahaean

 

PR DEPOK – Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean mengaku ngeri melihat kerumunan di sejumlah lokasi di DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Pasalnya, beberapa hari ini pengunjung sejumlah tempat wisata di DKI Jakarta dan Jawa Barat melonjak tajam pasca lebaran.

Mengerikan..! Itulah kata yg pantas sy ucapkan melihat kerumunan disejumlah lokasi khususnya di DKI Jakarta dan Jawa Barat,” katanya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3 pada Minggu, 16 Mei 2021.

Baca Juga: Bintang Avengers Mark Ruffalo Tuntut Sanksi Berat bagi Israel yang Tindas Rakyat Palestina

Lantas, Ferdinand Hutahaean pun menyinggung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Sementara itu Gubernurnya entah melakukan apa. Anies sibuk dgn serban Palestina, Kamil entah sibuk dgn apa. Tak bs antisipasi? Tak belajar dr pengalaman?” ujarnya.

Diketahui, jumlah pengunjung tiga tempat wisata di DKI Jakarta yakni Ancol, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), dan Taman Margasatwa Ragunan membeludak saat periode libur lebaran 2021.

Baca Juga: Teddy Gusnaidi Tantang Para ‘Penyembah’ Khilafah Jihad ke Palestina: Jangan Hanya Berani di NKRI!

Pada 14 Mei 2021 lalu, pengunjung Ancol tercatat di angka 43.000 orang dari kapasitas 120.000.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x