Hendropriyono Sebut Palestina-Israel Bukan Urusan Indonesia, Christ Wamea: Runyam Kalau Bapak Sudah Muncul

- 19 Mei 2021, 10:57 WIB
Christ Wamea.
Christ Wamea. /Twitter/@PutraWadapi

PR DEPOK – Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), Jenderal (Purn) AM Hendropriyono mengatakan bahwa Palestina dan Israel bukan urusan Indonesia. Melainkan urusan bangsa Arab dan Yahudi.

Hal tersebut disampaikan AM Hendropriyono terkait dengan maraknya pro dan kontra seruan dukungan perang Israel dan Palestina.

Pernyataan yang dilontarkan AM Hendropriyono itu pun lantas menuai tanggapan dari tokoh Papua, Christ Wamea melalui akun Twitter pribadinya @PutraWadapi pada Rabu, 19 Mei 2021.

Baca Juga: Novel Baswedan Cs Laporkan Lima Pimpinan KPK ke Dewas, Mardani: Beda dengan KPK Dulu yang Didukung Publik

Pasti runyam klu bpk sdh muncul,” tulisnya.

AM Hendropriyono merupakan salah satu tokoh yang tampak berbeda pandangan dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Pasalnya, Presiden sudah mengecam tindakan Israel dan mendukung kebebasan Palestina.

Sebelumnya, Jokowi secara tegas meminta agresi yang dilakukan oleh Israel ke Palestina dihentikan karena telah menimbulkan ratusan korban jiwa, termasuk perempuan dan anak-anak.

"Indonesia mengutuk serangan Israel yang telah menyebabkan jatuhnya ratusan korban jiwa, termasuk perempuan dan anak-anak. Agresi Israel harus dihentikan," katanya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter pribadinya @jokowi.

Baca Juga: 14 Titik Penyekatan Arus Balik Mudik Lebaran 2021 Berikan Surat Keterangan Bebas Covid-19 Gratis

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA Twitter @Jokowi Twitter @PutraWadapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x