Sindir Anies Pamer Lampu Warna-warni di DKI, Ferdinand: Gak Langsung ke Palestina? Lebih Mantap tuk Pencitraan

- 22 Mei 2021, 13:28 WIB
Anies Baswedan Terangi JPO Warna Bendera Palestina,Ferdinand: Lebih Heroik Pencitraannya Kalau Terjun Langsung.
Anies Baswedan Terangi JPO Warna Bendera Palestina,Ferdinand: Lebih Heroik Pencitraannya Kalau Terjun Langsung. /jurnalmedan.com/Instagram @ferdinand_hutahaean dan @aniesbaswedan

PR DEPOK - Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, menanggapi unggahan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang memamerkan lampu-lampu JPO dan terowongan di Ibu Kota yang dibuat berwarna bendera Palestina.

Dalam pernyataannya, Ferdinand Hutahaean menyoroti langkah Anies Baswedan yang memberikan dukungan solidaritas bagi warga Palestina dengan memasang lampu warna hijau, merah, dan putih, yang merupakan warga bendera Palestina di Jakarta.

Ia lantas mempertanyakan niat Anies Baswedan untuk pergi langsung ke Palestina dan memberikan pembelaan secara langsung.

Baca Juga: BTS Cetak Rekor Baru, Video Musik 'Butter' Raih 100 Juta Penayangan dalam 24 Jam di YouTube

Pasalnya, mantan kader Partai Demokrat itu menilai, dengan datang langsung ke Palestina, Anies Baswedan dapat memperoleh pencitraan yang lebih baik.

"Nies, ngga pengen lu berangkat langsung ke Palestina untuk membela secara langsung? Kayaknya lebih mantap itu nanti jadi judul berita utk pencitraan," ujar Ferdinand Hutahaean, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

Menurut mantan politisi Partai Demokrat itu, keberangkatan sang Gubernur DKI Jakarta itu ke Palestina akan lebih terlihat heroik.

Baca Juga: Jarang Dapat Kabar dari Aurel, Ashanty Akui Kerap Tangisi sang Putri: Kangen, Biasanya Biasanya Setiap Waktu

"Sang Pejuang Anies Baswedan Tinggalkan Jakarta Berangkat Membela Palestina Ke Jalur Gaza. Tampaknya heroik bgt tuh Nis," tuturnya menyindir Anies.

Cuitan Ferdinand Hutahaean.
Cuitan Ferdinand Hutahaean. Tangkap layar Twitter @FerdinandHaean3

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x