Pegawai KPK Tak Mau Dilantik ASN hingga Nasib 75 Rekannya Jelas, Bambang: Salut, Solidaritas Bisa Jadi Pegas

- 29 Mei 2021, 21:05 WIB
Mantan Komisioner KPK, Bambang Widjojanto.
Mantan Komisioner KPK, Bambang Widjojanto. /ANTARA/Abdu Faisal

PR DEPOK - Sejumlah pegawai KPK yang dinyatakan lulus Tes Wawasan Kebangsaan atau TWK dikabarkan meminta pelantikan menjadi ASN ditunda hingga ada kepastian nasib ke-75 rekannya yang tidak lulus.

Kabar ini lantas ditanggapi oleh mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto.

Ia mengaku salut dengan sikap para pegawai KPK yang lulus TWK itu lantaran memiliki solidaritas yang tinggi bagi kawan-kawannya yang lain.

Baca Juga: Lesti dan Rizky Billar Akan Menikah, Pesan Soimah: Jangan Lihat Kekurangan, Lihatlah Kelebihan Masing-masing

Menurut Bambang Widjojanto, kekuatan solidaritas ini bisa menjadi pegas untuk menembus batas dan menjadi kekuatan pembebas.

"Saluuut. Kekuatan Solidaritas bs jd pegas utk bs menembus batas, meningkatkan spirtualitas & jadi kekuatan pembebas," ujarnya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @KataBewe.

Mantan Ketua KPK itu lantas menganalogikan para pegawai KPK ini seperti singat otentik yang tidak pernah mengembik meskipun terus dihardik dan kerap ingin mencabik.

Baca Juga: Soal Polemik PDIP dan Ganjar Pranowo, Pengamat Politik Sebut Justru Bisa Untungkan Gubernur Jateng

"Hormat & tabik, singa otentik memang tak pernah mengembik walau penguasa terus menghardik & ingin mencabik," tuturnya menambahkan.

Cuitan Bambang Widjojanto.
Cuitan Bambang Widjojanto. Tangkap layar Twitter @KataBewe

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x