Bantah Isu Haji 2021 Batal karena Utang RI ke Arab Saudi, DPR: Bohong! Calon Jemaah Tak Perlu Gundah Gulana

- 3 Juni 2021, 19:45 WIB
Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto.
Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto. /YouTube Kemenag RI

PR DEPOK – Ketua Komisi VIII DPR RI, Yandri Susanto membantah munculnya isu pembatalan haji 2021 lantaran Indonesia memiliki utang ke Arab Saudi.

Bantahan itu disampaikan Yandri Susanto dalam konferensi pers bersama Menag Yaqut Cholil Qoumas pada Kamis, 3 Juni 2021.

“Ada yang menyampaikan bahwa haji tidak ada tahun ini karena ada utang Indonesia ke Arab Saudi. Itu bohong. Tidak benar kalau ada pihak yang mengatakan keputusan membatalkan haji ini karena ada hutang negara Indonesia ke Arab Saudi seperti pemondokan, katering, dan lain-lain,” katanya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari kanal YouTube Kemenag RI.

Baca Juga: Pendaftaran dan Seleksi Dilakukan Bersama, Berikut Perbedaaan CPNS dengan PPPK 2021

Yandri Susanto menegaskan bahwa dana haji sangat aman. Ia pun meminta kepada seluruh calon jemaah tidak perlu sedih dan cemas.

“Dana haji sangat aman, aman, aman, dan aman. Oleh karena itu, kami memohon kepada calon jemaah haji tidak perlu risau tidak perlu gundah gulana karena pembatalan ini. Intinya uang yang Bapak Ibu setorkan itu sangat aman, dan kalau ada berita yang mengatakan karena hutang itu tidak benar sama sekali,” ujarnya.

Sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) kembali memutuskan tidak memberangkatkan calon jemaah haji pada musim haji 2021 Masehi/1442 Hijriyah.

Baca Juga: Pertanyakan Wawasan Kebangsaan Tim Panitia TWK, Tifatul: Justru yang Begini Bisa Rusak Kerukunan Bangsa

"Karena masih pandemi dan demi keselamatan jamaah, pemerintah memutuskan bahwa tahun ini tidak memberangkatkan kembali jemaah haji Indonesia," kata Menag Yaqut Cholil Qoumas.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x