Soal Pembatalan Haji 2021, Said Didu: Apa BuzzeRp dan Islamophobia Sedang Bergembira?

- 4 Juni 2021, 18:07 WIB
Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu.
Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu. /Twitter @msaid_didu

PR DEPOK – Mantan Sekretaris Menteri BUMN, Said Didu turut buka suara terkait keputusan pemerintah yang lagi-lagi tidak memberangkatkan jemaah haji.

Said Didu lantas melontarkan sindiran yang ditujukan kepada kelompok buzzer atau pendengung dan Islamophobia.

Sindiran tersebut dilontarkan Said Didu lewat akun Twitter pribadinya @msaid_didu, terkait dengan pembatalan haji 2021.

Baca Juga: Akui Sesak Soal Tuntutan JPU ke Habib Rizieq hingga Pembatalan Haji, Ali Syarief: Kiai Ma'ruf Amin Diam Saja?

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com, Said mempertanyakan apakah kelompok buzzer atau pendengung dan Islamophobia kini tengah bergembira atas keputusan pembatalan haji 2021 tersebut.

Apakah para buzzeRp dan para islamphobia sedang bergenbira atas ‘dilarangnya’ umat islam Indonesia menunaikan ibadah haji thn ini?” ucap dia bertanya.

Soal pembatalan haji 2021, Said Didu mempertanyakan apakah buzzer dan para islamophobia sedang bergembira.
Soal pembatalan haji 2021, Said Didu mempertanyakan apakah buzzer dan para islamophobia sedang bergembira. Twitter.com/@msaid_didu.

Sebelumnya diketahui, pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) RI telah memutuskan ibadah haji 2021 mengalami pembatalan.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas atau yang akrab disapa Gus Yaqut telah memaparkan keterangan perihal kepitusan pembatalan haji 2021.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @msaid_didu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x