Calon Jemaah Haji 2021 RI Batal Berangkat, Sindiran Hilmi Firdausi: Pemerintah Sayang Banget Sama Warganya

- 6 Juni 2021, 07:30 WIB
Aktivis dakwah, Hilmi Firdausi turut menyindir keputusan pemerintah yang tidak memberangkatkan warganya melaksanakan ibadah haji.
Aktivis dakwah, Hilmi Firdausi turut menyindir keputusan pemerintah yang tidak memberangkatkan warganya melaksanakan ibadah haji. /Twitter.com/@Hilmi28.

PR DEPOK - Aktivis dakwah sekaligus influencer, Hilmi Firdausi tampak memberikan sindiran terhadap pemerintah yang membatalkan pemberangkatan jemaah haji 2021.

Terkait pembatalan haji 2021, Hilmi Firdausi lewat akun Twitter pribadinya @Hilmi28 lantas melontarkan sindiran.

Hilmi Firdausi mengatakan begitu sayangnya pemerintah Indonesia kepada warganya, sehingga tidak memberangkatkan calon jemaah haji 2021.

Baca Juga: Temani Ria Ricis Kunjungi Makam Sang Ayah, Alshad Ahmad Terbang dari Bali

"Luar biasa...pemerintah memang sayang banget sama warga negaranya," kata Hilmi Firdausi menyindir sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Minggu, 6 Juni 2021

Akan tetapi, menurut dia, meski masih masa pandemi Covid-19 tetapi negara lain tetap memberangkatkan warganya untuk melaksanakan ibadah haji.

"Tidak seperti negara lain yg masih mengizinkan warganya berhaji tahun ini," ucap Hilmi Firdausi mengakhiri cuitannya.

Hilmi Firdausi turut menyindir keputusan pemerintah yang tidak memberangkatkan warganya melaksanakan ibadah haji 2021.
Hilmi Firdausi turut menyindir keputusan pemerintah yang tidak memberangkatkan warganya melaksanakan ibadah haji 2021. Tangkap layar Twitter.com/@Hilmi28.

Baca Juga: Dubes Saudi Bantah Indonesia Tak Dapat Kuota Haji 2021, Musni Umar: Nasi Sudah Jadi Bubur, Calon Haji 'Apes'

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Hilmi28


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x