Nilai Haikal Hassan Bohongi Publik Soal Ibadah Haji, Husin Shihab: kalau Gak Diciduk Berarti Dia Kebal Hukum!

- 7 Juni 2021, 16:34 WIB
Husin Shihab (kiri) menilai Haikal Hassan (kanan) telah membohongi publik soal ibadah haji.
Husin Shihab (kiri) menilai Haikal Hassan (kanan) telah membohongi publik soal ibadah haji. /Kolase dari Instagram.com/@husinshihab dan @haikal_hassan.

PR DEPOK - Ketua Cyber Indonesia, Husin Shihab belum lama ini mempermasalahkan salah satu cuitan Sekjen Habib Rizieq Shihab (HRS) Center, Haikal Hassan yang membahas soal dana haji.

Dalam pernyataannya, Husin Shihab membeberkan bukti sejarah sekaligus bukti yang mematahkan cuitan Haikal Hassan terkait penundaan haji.

Menurut Husin Shihab, cuitan Haikal Hassan yang menyebutkan bahwa penundaan haji baru terjadi sekarang adalah bohong dan membuat gaduh masyarakat.

Baca Juga: Pertanyakan Tokoh yang Kini Kendalikan Negara, Abdillah Toha: Apa Masih Jokowi Asli Atau Penguasa Lain?

"Ini bukti sejarah. Dan bukti bhw Haikal Hasan telah membohongi publik dan menimbulkan kegaduhan di masyarakat," kata Husin Shihab seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @husinshihab pada Senin, 7 Juni 2021.

Dalam gambar yang disematkan Husin Shihab itu terdapat sejarah pemberhentian haji di Makkah dari waktu ke waktu. Salah satunya penundaan haji di tahun 98.

Saat itu ibadah haji ditunda karena adanya wabah mematikan di Kota Mekkah hingga merenggut banyak nyawa dari para jemaah.

Baca Juga: Gisel Namai Kudanya 'Aisyah', Gus Umar Semprot Mantan Istri Gading Marten: Asli Tak Punya Adab!

Kemudian, Husin Shihab juga menyatakan bahwa cuitan yang dibuat Haikal Hassan diduga menyebar kebencian lantaran memuat SARA.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @HusinShihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x